Day: November 10, 2019

Ngobrol Bareng Devita Kristanti, Komikus Sri Asih Webtoon (+ GIVEAWAY)

JAKARTA – RakyatBumilangit.com | Video terbaru di Channel Bumilangit Official, mengundang Devita Kristanti sang komikus Komik Webtoon Sri Asih. Tidak hanya berbagi soal pengalamannya dibidang komik, Devita juga ngasih sedikit cerita tentang webtoon Sri Asih yang akan segera rilis!

Dalam Deskripsinya, dituliskan ada GIVEAWAY spesial!
Cara ikutannya sangat mudah nih.

Follow instagram @bumilangitofficial
Subscribe channel Bumilangit Official
Tulis di kolom comment divideo “Tentang seperti apa sosok perempuan Indonesia masa kini?”

Komen terbaik akan mendapatkan hadiah special.
Cantumkan Nama Lengkap dan Instagram-mu, dan pastikan akunmu TIDAK DI-PRIVATE Juga, WAJIB sertakan Hashtag: #Bumilangit #BLGiveaway #SriAsih #TalkWithCreator

Pengumuman pemenang akan lakukan di Instagram @BumilangitOfficial dan pemenangnya akan dihubungi via DM untuk konfirmasi dan hadiahnya. Periode Giveaway ini sampai 16 November 2019!

Gampang kan, Langsung aja ikutan.

Ini dia Pengumuman Resmi Pencarian Penulis Skenario Film dan Serial Jagat Sinema Bumilangit

JAKARTA – RakyatBumilangit.com | Setelah diwacanakan beberapa waktu yang lalu, Akhirnya Joko Anwar dan Bumilangit mengumumkan peluang bagi Rakyat Bumilangit untuk menjadi penulis skenario Jagat Sinema Bumilangit.

Pertama kali diungkapkan dipublik saat acara IdeaFest 2019, Joko Anwar membocorkan rencana pencarian penulis skenario ini. Mereka yang terpilih nanti akan diberikan pelatihan penulisan Skenario.

Bahkan saat tampil di Indonesia Comic Con 2019, Joko Anwar juga mengungkapkan kalau ada kemungkinan sang penulis terpilih nanti untuk disekolahkan ke luar negeri.

Penulis skenario yang dicari tidak hanya untuk Film, tetapi juga untuk skenario Serial Jagat Sinema Bumilangit. Jadi buat kamu yang punya ide-ide keren dan imajinasi yang kuat, coba aja ikutan Audisi ini.

Audisi ini sangat terbuka buat para penulis pemula, karena kalau kamu dianggap punya potensi, tidak menutup kemungkinan untuk dipilih dan disekolahkan untuk jadi lebih keren.

Perhatikan apa aja yang perlu kamu tulis, seperti yang dipost oleh Joko Anwar diatas. Terutama tulisan skenario dalam format standard industri.

Seperti apa itu tulisan skenario dalam format standard industri?
ini penjelasan Joko Anwar menjawab pertanyaan serupa di Twitter.

Dibawah ini ada beberapa artikel dan Video yang mungkin akan membantu kamu untuk mulai menulis, semangat mencoba kawan-kawan. Good Luck.

8 Langkah Sederhana Membuat Skenario Film Pendek << Klik
Contoh Format Skenario Film << Klik
Contoh skenario film pendek dan format skenario << Klik

Jika dirasa kurang, silahkan Googling sendiri yes. ^_^