Category Archive : Video Rakyat

Teaser Trailer ‘Sri Asih’ 

JAKARTA – RakyatBumilangit.com | Screenplay Bumilangit merilis teaser perdana “Sri Asih”, film jagoan yang dibintangi oleh Pevita Pearce. Film yang merupakan bagian dari Jagat Sinema Bumilangit ini disutradarai oleh Upi, ditulis oleh Upi dan Joko Anwar. Sri Asih sebelumnya sempat muncul di film “Gundala” arahan Joko Anwar pada tahun 2019. Film “Sri Asih” akan segera tayang di bioskop Indonesia.

Dalam video teaser berdurasi 1 menit, penonton diperlihatkan Pevita Pearce dalam perannya sebagai Sri Asih. Selain itu ditampilkan juga bintang-bintang film terbaik Indonesia yaitu Christine Hakim, Surya Saputra, dan Jefri Nichol dalam peran yang belum diketahui.

Dalam sejarah fiksi Indonesia, karakter Sri Asih adalah jagoan pertama yang tampil dalam cergam Indonesia. Sri Asih muncul pertama kali sekitar setengah abad yang lalu, tepatnya pada 1953. Penciptanya, R.A. Kosasih, diakui sebagai “Bapak Komik Indonesia”, karena dedikasi, konsistensi, dan kepiawaiannya dalam menciptakan cerita bergambar.

Upi, sutradara dan penulis skenario dari “Sri Asih” mengatakan antusiasmenya untuk menampilkan Sri Asih ke layar lebar, “Film ini pengerjaannya lebih dari 2 tahun. Kami persiapkan sebaik-baiknya. Bukan hanya dari teknis, tapi juga penceritaanya. Saya sangat tidak sabar untuk merilisnya ke publik.”

Joko Anwar, produser juga penulis skenario dari“Sri Asih”,mengatakan bahwa film ini akan melanjutkan tradisi Jagat Sinema Bumilangit dengan menempatkan talenta-talenta terbaik di depan dan belakang layar, dengan kejutan dan keseruan yang segar untuk semua penonton.

Film “Sri Asih” adalah bagian dari Jagat Sinema Bumilangit, yang dibuka dengan ‘patriot’ pertamanya, yaitu Gundala (tayang 29 Agustus 2019). Sri Asih kini dihadirkan sebagai ‘patriot’ ke-2. Tak sampai di situ, keluasan Jagat Sinema Bumilangit akan berlanjut pada film-film dan serial-serial lain yang tengah diproduksi oleh pihak studio, Screenplay Bumilangit. Di antaranya “Virgo and the Sparklings” (dibintangi Adhisty Zara), juga serial “Tira” (diperankan oleh Chelsea Islan) untuk khusus tayang di kanal Disney+.

Dengan lebih dari 1.200 karakter komik yang dipunyai oleh Bumilangit, dapat dipastikan Jagat Sinema Bumilangit akan menjadi sajian yang menghibur, dengan terobosan penceritaan dan produksi yang memuaskan untuk penonton Indonesia.

Segera nantikan kabar terbaru dari film “Sri Asih”, dan ikuti beritanya melalui media sosial Screenplay Bumilangit.

Tentang Screenplay Bumilangit:
Screenplay BumiLangit merupakan rumah produksi Indonesia yang didirikan bersama oleh Screenplay Films dan BumiLangit Studio sejak 2018. Screenplay BumiLangit berencana untuk mengembangkan serangkaian kisah film dan serial tentang jagoan dan adisatria dari Indonesia dengan merangkul dan mengangkat karya-karya komik legendaris Indonesia beserta kultur pop di sekitarnya.

Sumber: bumilangit.com

Ngobrol Bareng Devita Kristanti, Komikus Sri Asih Webtoon (+ GIVEAWAY)

JAKARTA – RakyatBumilangit.com | Video terbaru di Channel Bumilangit Official, mengundang Devita Kristanti sang komikus Komik Webtoon Sri Asih. Tidak hanya berbagi soal pengalamannya dibidang komik, Devita juga ngasih sedikit cerita tentang webtoon Sri Asih yang akan segera rilis!

Dalam Deskripsinya, dituliskan ada GIVEAWAY spesial!
Cara ikutannya sangat mudah nih.

Follow instagram @bumilangitofficial
Subscribe channel Bumilangit Official
Tulis di kolom comment divideo “Tentang seperti apa sosok perempuan Indonesia masa kini?”

Komen terbaik akan mendapatkan hadiah special.
Cantumkan Nama Lengkap dan Instagram-mu, dan pastikan akunmu TIDAK DI-PRIVATE Juga, WAJIB sertakan Hashtag: #Bumilangit #BLGiveaway #SriAsih #TalkWithCreator

Pengumuman pemenang akan lakukan di Instagram @BumilangitOfficial dan pemenangnya akan dihubungi via DM untuk konfirmasi dan hadiahnya. Periode Giveaway ini sampai 16 November 2019!

Gampang kan, Langsung aja ikutan.

[VLOG] Myra Kiriyuu: Movie Review “Gundala – Negeri Ini Butuh Patriot” with SPOILERS!

JAKARTA – RakyatBumilangit.com | Good morning, afternoon, evening everyone! Siapa disini yang udah nonton Gundala? Buat gue film Gundala itu bukan yang terbaik yang bisa diberikan, tapi tetap cukup memuaskan sebagai film pertama/perdana dari sebuah Jagat Sinema Bumilangit.

Beda jauh memang dari komiknya, tapi anggep aja ini sebuah cerita baru dengan karakter yang terinspirasi dari Gundala di komik. Jadinya Jagat Sinema Bumilangit ini akan berdiri sendiri, tidak tergantung dari komik yang sudah ada sekarang ini.

Perihal filmnya sendiri, music score, sinematografi maupun product design nya udah apik banget, ga ada yang dikeluhin. Cuma entah mengapa buat gue screenplay/skenarionya masih kurang (maaf ya, bang Jokan).

Untungnya kekurangan bisa ditutupin dengan kejutan-kejutan maupun easter egg yang segambreng dan sepertinya ga ada habisnya kalau terus didiskusikan. Salut banget gue sama dedikasi tim untuk research dan memuatkan banyak info di film ini.

Selain itu, ada unsur budaya yang gak main-main, dan pastinya ga dimiliki oleh superhero universe lainnya. Ga hanya punya cerita orisinil, Gundala juga menjadi awal dari perkenalan betapa kayanya budaya Indonesia untuk dunia.

Bangganya ga akan pernah putus deh untuk film/jagat sinema yang satu ini. Mudah-mudahan kalian juga merasakan hal yang sama. Kalau mau tau lebih lengkapnya silahkan di tonton video nya dan jangan lupa comment, like dan SUBSCRIBE!

Dibawah ini adalah 2 video reaksi saya terhadap video teaser & trailer film Gundala.

Perang Teori Film “Gundala: Negeri Ini Butuh Patriot” Dalam Fantheory Bumilangit

JAKARTA – RakyatBumilangit.com | Fantheory Bumilangit bersama Ghifari Aldiansyah (@heroid.id ), Nopri Haryanto (@dailyscreen ), Ryan BCU (@breakdown.universe ) dan Stephany Josephine (@stephanyjosephine ). Banyak sekali fan theory seru yang dibahas, mimin deg-degan dengernya.

Mulai dari pembicaraan Sri Asih, mas Ghifari berpendapat bahwa beliau adalah pihak yang ‘membiayai’ kostum Gundala, dimana Mba Teppy berpendapat bahwa Sri Asih akan mengumpulkan para Patriot. Mas Ryan malah punya teori bahwa Sri Asih adalah ‘semi immortal’; mungkin entitasnya sudah hidup sejak lama dan memperhatikan para Jagoan dari jaman dahulu kala. ⁣

Kemudian ada pertanyaan, apakah Sancaka akan bertemu Awang di Tenggara? Salah satu narasumber berteori, ada beberapa pahlawan yang sudah ‘menjaga’ Tenggara. Mas Ghifari berteori bahwa Mandala adalah pahlawan yang menjaga Tenggara, serta berteori juga tentang bagaimana film Gundala Putera Petir akan berlokasi di Tenggara.

Saat membahas Ki Wilawuk, sebuah teori muncul; apakah Ghazul adalah keturunan Ki Wilawuk seperti Dr. Jaka di komiknya? Dr. Jaka adalah keturunan Ki Wilawuk yang berhasil membangkitkannya kembali di komik.⁣

Salah satu teori lainnya dicetuskan oleh mas Nopri, dimana Sancaka adalah keturunan Tumenggung Wiralaga, yaitu sosok yang mengalahkan Ki Wilawuk di jaman dahulu. Mas Ryan menimpalin dengan teori yang lebih liar, bahwa Si Buta dan Sancaka bisa saja satu keturunan.⁣

Tulisan diatas hanyalah sebagian kecil dari teori-teori menarik lainnya yang dikeluarkan pada sesi Fantheory di acara Vidio Experience yang diadakan di Senayan City kemarin (21/09/2019).

Surprise paling menyenangkan untuk para inisiator, mas Ghifari tiba-tiba menyebut Katha Rakyat Bumilangit on stage! Terimakasih atas shout out nya, benar-benar membuat hati kami berbunga-bunga.